CPU Adalah Perangkat Keras Yang Merupakan Otak Dari Komputer Yang Memiliki Tugas Sebagai Penerima Dan

Rujukanedukasi.com – CPU sering disebut sebagai processor dan merupakan otak dari suatu komputer. Oleh sebab itu sebelum membeli suatu komputer ada baiknya Anda mengetahui spesifikasi dari CPU komputer Anda. Kinerja komputer Anda sangat ditentukan oleh kualitas CPU yang Anda gunakan.

CPU atau Central Processing Unit adalah salah satu bagian dari rangkaian komputer yang bertugas memproses data dalam komputer. CPU adalah otaknya komputer, karena CPU mengatur semua aktivitas program dalam komputer.

Pengertian download

Pengertian CPU

CPU adalah perangkat keras yang merupakan otak dari komputer yang memiliki tugas sebagai penerima dan pemroses perintah informasi dari aplikasi. CPU adalah komponen penting dalam komputer, jika tidak ada CPU komputer tidak akan bisa bekerja dengan baik.

Walaupun sebenarnya antara CPU dan layar monitor komputer merupakan bagian yang terpisah. CPU adalah komponen yang paling penting dalam rangkaian komputer. Hal ini karena semua kegiatan komputer dikerjakan oleh CPU. Kinerja komputer ditentukan oleh CPU yang Anda gunakan.

Semakin tinggi kemampuan prosesor yang digunakan maka akan semakin cepat komputer memproses suatu instruksi maupun data. CPU juga memiliki kecepatan eksekusi yang tergantung pada frekuensinya. Kecepatan eksekusi ini adalah agar CPU mudah memahami dan menjalankan instruksi data yang berasal dari software komputer.

Kecepatan eksekusi CPU ditentukan oleh frekuensi yang dimiliki CPU. Satuan frekuensi yang digunakan seperti MHz (MegaHertz) dan GHz (GigaHertz). CPU terdiri atas beberapa komponen penting sebagai berikut.

1. Unit Kontrol

Unit kontrol adalah komponen CPU yang bertugas mengatur kinerja dari program komputer. Unit kontrol juga bertugas sebagai unit pengontrol agar CPU berjalan dengan baik. Unit kontrol CPU juga sebagai pengatur masukan dan keluaran data yang ada di memori komputer.

2. Register

Register adalah alat menyimpan data yang berukuran kecil dengan kecepatan akses yang tinggi. Selain menyimpan data register juga akan menyimpan instruksi yang sedang di proses. Namun penyimpanan ini bersifat sementara.

3. Aritmatic Logic Unit

Aritmatic Logic Unit atau ALU adalah bagian CPU yang juga disebut sebagai mesin penerjemah bahasa. Tugas utama ALU adalah melakukan perhitungan aritmatika sesuai instruksi dari program yang dijalankan.  ALU terdiri atas dua komponen yaitu unit logika boolean dan unit aritmatika dengan tugasnya masing-masing.

Fungsi CPU

CPU komputer adalah perangkat komputer yang digunakan sebagai pengatur seluruh pengoperasian komputer. Fungsi CPU seperti mengolah dan memproses sebuah perhitungan, perintah dan menjalankan perintah aritmatika dan penalaran data yang dipanggil dari memori. CPU juga digunakan sebagai tempat untuk menyimpan data yang Anda buat.

Data yang disimpan pada CPU berupa dokumen yang Anda kerjakan maupun seluruh software yang Anda gunakan pada komputer Anda. Salah satu fungsi CPU yang lainnya adalah melakukan penerjemahan kode yang Anda instruksikan kepada komputer.

CPU juga bertugas untuk mempercepat proses pengolahan data dan memproses seluruh data yang ada dalam komputer. CPU juga yang mengatur kerja dari software dan hardware.

CPU juga memiliki fungsi fetching yang artinya adalah CPU bisa dipakai dalam komputasi untuk memanggil dan mengambil informasi, sehingga perangkat komputasi data bisa disimpan dengan alamat pada hard disk CPU.

Beberapa Perusahaan Produsen CPU

Terdapat beberapa perusahaan produsen CPU yang beredar di Indonesia. Produsen tersebut antara lain sebagai berikut.

  1. Intel
  2. Qualcom
  3. AMD
  4. Mediatek
  5. Broadcom Inc.
  6. Fujitsu
  7. IBM
  8. Samsung
  9. Marvell
  10. Nvidia
  11. Oracle
0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments